Jika kamu bertanya secara acak kepada orang-orang tentang AI Chatbot paling populer, kemungkinan besar mereka akan menjawab ChatGPT. Namun, sepertinya kini tak lagi demikian.
Meskipun situs web induk ChatGPT, OpenAI, adalah situs web AI yang mendapatkan pengunjung terbanyak setiap bulannya (sekitar 1,5 miliar), baru-baru ini ada AI baru dengan ratusan juta pengunjung bulanan, tetapi rata-rata menghabiskan waktu 8 kali lebih banyak dibandingkan dengan ChatGPT.
Character AIΒ adalah AI chatbot yang memungkinkan kamu berbicara dengan karakter apa pun, mulai dari tokoh sejarah, tokoh fiksi, selebriti, atau karakter lainnya melalui teks. Tidak seperti ChatGPT, percakapan terdengar lebih alami, dan kamu dapat memilih untuk mengobrol dengan beberapa karakter secara bersamaan.
Beberapa karakter populer yang mungkin bisa kamu coba adalah Einstein, Ronaldo, Messi, atau Taylor Swift. Tak sampai di situ, kamu sebagai pengguna juga dapat mengobrol dengan seorang terapis, guru bahasa, atau karakter video game populer.
Berikut beberapa statistik dari SimilarWeb untuk memahami seberapa populer Character AI di internet:
π€ Rata-rata pengunjung menghabiskan waktu selama 34 menit di Character AI
Sebagai perbandingan, rata-rata pengunjung menghabiskan waktu 20 menit di YouTube, 10 menit di Facebook, 8 menit di Instagram, dan 4 menit di Open AI (ChatGPT).
π€ Pengguna Character AI sebagian besar adalah pria dan berusia di bawah 24 tahun
π€ Pengguna Karakter AI tertarik pada video game, berita, dan teknologi
Mereka juga menghabiskan waktu di Roblox dan Discord
Character AI kini menjadi pesaing utama ChatGPT di industri AI.